Sukabumi – bedanews.com – Perpisahan siswa kelas XII atau PAWIDIYA SMA Negeri 2 Kota Sukabumi di Grand Sulanjana, Jln Selabintana, Kamis (25/04/2024).
Dalam acara tersebut Kepala Sekolah SMA Negri 2, Rachmat Mulyana, S.Pd, M.Hum memberikan motivasi Kepada 12 siswa Terbaik. Dan kepada seluruh siswa para lulusan SMAN 2 mempersiapkan diri dalam menghadapi Indonesia Emas 2045, salah satunya beradaptasi dengan teknologi digital.
“Dalam suasana kehangatan dan haru, siswa, guru, serta para staf sekolah dan tamu undangan, Kapolres, Kepala KCD, Pengawas, Komite dan alumni berkumpul untuk merayakan prestasi siswa-siswa kelas Xll,” ujarnya.
“Acara perpisahan ini merupakan momen penting untuk mengingat kembali berbagai pencapaian siswa selama masa sekolah mereka, serta menghormati kontribusi mereka terhadap kehidupan sekolah,” imbuhnya.