Lebih dari itu, pria yang akrab disapa “Komandan Sholawat” itu juga mengingatkan akan tanggung jawab laki-laki sebagai imam dalam keluarga.
“Bagi laki-laki, bapak-bapak punya tanggung jawab terhadap anak dan istri. Tidak ada alasan, bapak-bapak atau laki-laki tidak pernah ke Masjid, harus berjamaah ke Masjid,” sebutnya.
Lanjut, Danrem pun mengaku bangga akan tingginya antusias anak-anak muda di Ngebel yang hadir dalam Sholawat Akbar tersebut.
“Saya bangga terhadap anak-anak muda di sini yang masih mau sholawatan, padahal malam ini malam minggu, alhamdulillah,” tegasnya.
Jelang pelaksanaan Pemilu 2024, tak lupa Danrem juga mengimbau untuk dapat saling menghargai dan menjaga kerukunan di tengah-tengah masyarakat.
“Sebentar lagi ada Pemilu, semuanya harus rukun dan bersatu. Pilihan boleh berbeda, tapi tidak perlu ribut atau bertengkar,” pungkasnya. (Red).