NGANJUK || Bedanews.com – Dalam sebulan terakhir, jajaran Kodim 0810/Nganjuk terus gencar bekerja sama dengan Bulog delam melakukan serapan gabah (Sergab). Berkat itu, target mereka hingga akhir Maret 2025 telah dapat tercapai.
“Progam Sergab di Kabupaten Nganjuk telah menunjukan perkembangan baik. Total realisasi per tanggal 11 Maret 2025 mecapai 4.726,51 ton. Sedangkan untuk target yang telah ditentukan dari pemerintah hingga Februari dan Maret 2025 sebesar 6.000 ton,” kata Dandim 0810/Nganjuk, Letkol Inf Andi Sasmito dalam keterangannya, Kamis (13/3/2025).
“Ini artinya target kami optimisi akan terpenuhi. Jika dipersentase hingga hari ini, pencapaian kami sudah 78,7 persen,” tambahnya.
Meski begitu, Andi yakin angka itu masih akan terus bertambah dikarenakan masih pertengahan bulan dan berlangsungnya musim panen.