Ketua BAZNAS Jabar, Dr. H. Anang Jauharuddin, M.M.Pd mengungkapkan rasa syukur atas capaian ini, sekaligus menegaskan pentingnya menjaga kepercayaan umat.
“Raihan opini WTP ke-10 ini adalah amanah besar. Kami menjadikannya sebagai pengingat untuk terus menjaga kejujuran, transparansi, dan tanggung jawab dalam mengelola dana zakat, infak, dan sedekah. Ini adalah bentuk pertanggungjawaban kami kepada para muzaki, mustahik, dan tentu saja kepada Allah SWT,” ujar Anang.
Ia juga menambahkan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari komitmen kolektif seluruh jajaran amil BAZNAS Jabar dalam menerapkan prinsip 3A yakni Aman Syari, Aman Regulasi, dan Aman NKRI, serta menjadi bukti bahwa lembaga ini dapat diandalkan sebagai mitra strategis dalam pengentasan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat.