Mulia – Di tengah semarak perayaan Paskah di Kabupaten Puncak Jaya, Kasdim bersama Anggota Kodim 1714/Puncak Jaya turun langsung menyapa dan memberikan Sentuhan kasih bingkisan Paskah, di Jemaat Gereja GIDI Mulia, Minggu (20/04/2025).
Mengunjungi Persekutuan Jemaat Gereja GIDI, Dalam kunjungan tersebut, Kodim 1714/PJ menyerahkan bantuan bama dan bingkisan Paskah kepada Jemaat, bantuan ini disambut dengan penuh sukacita oleh Jemaat sebagai wujud nyata solidaritas dan kasih dalam semangat Paskah.
Dalam berlangsungnya kegiatan, Kasdim 1714/PJ menyampaikan Bantuan ini mungkin sederhana, saya percaya bahwa kasih tidak diukur dari besar kecilnya pemberian, melainkan dari ketulusan hati kita berbagi,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Kasdim 1714/PJ menyampaikan hadirnya Anggota TNI, terlebih Khususnya Kodim 1714/PJ bersama keluarga besar mengucapkan selamat hari paskah dan hari kebangkitan Yesus Kristus naik ke surga.