“Ini merupakan bentuk kesungguhan kami untuk membantu pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan nasional, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh,” ujarnya di sela-sela kegiatannya membantu petani.
Momen kebersamaan itu juga dimanfaatkan oleh dirinya untuk saling bertukar pikiran, menyampaikan ide-ide dalam bercocok tanam, sehingga apa yang menjadi kendala para petani di wilayah dapat diselesaikan secara efektif dan efisien.
“Kami berharap, melalui pendampingan ini dapat memberikan motifasi bagi para petani untuk terus meningkatkan hasil produksi pertanian, sehingga target menuju swasembada pangan bisa tercapai. Tentunya ini juga menjadi suatu kebanggaan bagi kami,” jelasnya. (Red).