Dalam kesempatan itu, Aji menyampaikan kepada Ganjar persiapan yang dilakukan Pertamina adalah menyiapkan mobil siaga yang membawa BBM kemasan. Hal ini guna mengantisipasi mobil pemudik yang kehabisan BBM di tengah jalan tol.
Empat mobil siaga itu disiapkan di 4 titik, yaitu di gerbang keluar Tol Tegal, gerbang keluar Tol Weleri, SPBU Rest Area KM 429, dan SPBU dekat gerbang masuk tol KM 493.
“Selain itu penguatan stok di SPBU yang ada termasuk juga di jalur-jalur non tol baik itu di jalur Pantura jalur Tengah Selatan, maupun di jalur pantai Selatan yang baru,” ucapnya.
Di sisi lain, Aji mengatakan, Pertamina juga menjamin ketersediaan LPG selama masa Mudik Lebaran 2023.
Sementara itu, Gubernur Ganjar Pranowo menyampaikan apresiasi atas kesiapan Pertamina dalam menghadapi musim Mudik Lebaran 2023. Antara lain kesiapan fasilitas tambahan di jalur Pansela.