Menurut Lettu Inf Topan, kegiatan ini tidak hanya sekadar membersihkan masjid, tetapi juga sebagai bentuk ibadah dan pengabdian kepada masyarakat. Ia berharap kebersamaan antara TNI dan warga semakin erat, terutama dalam menjalani bulan suci Ramadhan yang penuh berkah. Satgas Yonif 312/KH terus berupaya hadir dalam berbagai kegiatan sosial demi mendukung kesejahteraan masyarakat di daerah tugasnya.
Antusiasme warga dalam menyambut aksi bersih-bersih ini pun sangat tinggi. Mereka mengapresiasi langkah Satgas Yonif 312/KH yang selalu peduli terhadap lingkungan dan fasilitas umum. Diharapkan, semangat kebersamaan ini dapat terus terjalin sehingga masjid tetap terjaga kebersihannya dan menjadi tempat ibadah yang nyaman bagi seluruh jamaah.