“Hari ini kita mulai menanam di sekitar 8 hektar. Ada dari beberapa dinas, komunitas dan masyarakat. Ada permintaan buah-buahan. Tahap awal udah ada bantuan 800 pohon buah-buahan dari DPKP3 itu durian sama alpukat,” terangnya.
Sementara itu, Camat Cibiru, Didin Dikayuna mengungkapkan, tak kurang dari 70 hektar RTH terdapat di wilayahnya. Namun belum semuanya berfungsi secara optimal.
“Ya itu baru di Wetland sekitat 5 hektar, Mbah Garut sekitar 4 hektar lalu Mbah Celeng sekitar 8 hektar. Kalau di Wetland ada kolam air dan penampungan dan sebagainya,” kata Didin.
Menurut Didin, optimlisasi RTH di kawasan Cibiru ini sangat dinantikan oleh masyarakat. Karena sudah sejak lama lahan di wilayah ini baru digarap serius oleh Pemkot Bandung di bawah kepemimpinan Oded M. Danial dan Yana Mulyana.