KAB BANDUNG.BEDAnews.com – Refocusing anggaran yang terjadi pada dinas-dinas yang berkaitan langsung dengan sektor perekonomian mengakibatkan proses pemulihan ekonomi di Jawa Barat menjadi tidak maksimal.
Kondisi ini disayangkan Sekretaris Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat Yunandar Eka Perwira yang disampaikan usai Rapat Kerja Evaluasi di Balai Perlindungan Perkebunan (BPP) Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Barat, Kamis (20/5/2021).
Yunandar menjelaskan, ketika anggaran pada dinas-dinas yang berkaitan langsung dengan sektor perekonomian dikurangi, maka hal tersebut tidak sejalan dengan komitmen terhadap pemulihan ekonomi.
Menurut Yunandar, salah satu upaya untuk memulihkan ekonomian adalah bagaimana dinas-dinas pada sektor perekonomian dapat membantu masyarakat serta memfasilitasi masyarakat dan hal ini perlu dukungan anggaran.