“Puasa melatih kesabaran, memperkuat mental untuk menghadapi tantangan serta godaan, dan membantu kita mengendalikan diri sehingga menjadi hamba yang bertakwa. Selain itu, puasa juga mengajarkan hidup lebih teratur, disiplin, serta menumbuhkan rasa persatuan dan kepedulian sosial,” ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ustaz Ali Fikri juga mengajak jamaah untuk terus meningkatkan kualitas ibadah selama bulan Ramadhan, termasuk memperbanyak amalan seperti zakat, infaq, sedekah, dan membaca Al-Qur’an.
Sementara itu, Danrem 012/TU Kolonel Inf Benny Rahadian, S.E., M.Han., menyampaikan bahwa bulan Ramadhan adalah kesempatan untuk meningkatkan amal ibadah, baik yang wajib maupun sunnah.
“Semoga kita semua diberikan keistiqomahan dalam menjalankan ibadah dan amalan saleh lainnya. Saya berharap masjid tetap ramai oleh jamaah hingga akhir Ramadhan,” ujar Danrem.