Alat berat yang dikerahkan akan difokuskan pada penanganan kerusakan infrastruktur, pembukaan dan pemulihan akses jalan yang terputus, termasuk di wilayah yang terdampak longsor dan banjir. Dengan dukungan crane, komponen jembatan Bailey, serta kendaraan angkut berat, diharapkan pekerjaan penanganan darurat, mulai dari pembersihan material sisa bencana hingga pembukaan jalur terisolasi, dapat dilaksanakan secara lebih cepat, terarah, dan tepat sasaran.
Page 3 of 3











