BANDUNG, BEDAnews.com – Berakhir sudah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) proporsional di Kota Bandung, namun Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung memutuskan untuk melanjutkan penanganan pandemic Covid-19 ke fase Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).
Ketua Umum Gugus Tugas Covid-19 Kota Bandung, Oded M. Danial menyatakan, meski bergeser menjadi AKB, namun bukan berarti kembali normal. Sebab, masih terdapat pembatasan dan relaksasi secara bertahap.
“Saya mengimbau kepada warga Kota Bandung tetap harus waspada. Tetap mengikuti disiplin protokol kesehatan,” ucap Oded di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Jumat (26/6/2020).
Untuk pelaksanaan AKB, Oded menerangkan, berlaku selama dua pekan, yakni mulai 27 Juni hingga 10 Juli 2020. Keberlangsungngan AKB juga akan dievaluasi.