Padang Pariaman – Bedanews.com – Pemerintah bersama Badan Gizi Nasional (BGN) kembali menggelar sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis (MBG), kali ini bertempat di Hall Badminton PB.SU, Kataping, Padang Pariaman, pada Kamis (11/9).
Kegiatan tersebut dihadiri ratusan warga dan bertujuan untuk menambah wawasan masyarakat mengenai pentingnya asupan gizi sejak dini.
Sosialisasi yang mengusung tema “Bersama Mewujudkan Generasi Sehat Indonesia” ini menghadirkan Anggota Komisi IX DPR RI, Ade Rezki Pratama, serta perwakilan BGN, Teguh Suparngadi.
Dalam sambutannya, Ade Rezki Pratama menekankan pentingnya dukungan seluruh lapisan masyarakat dalam menyukseskan program MBG.
“Program ini tidak hanya meningkatkan kualitas gizi anak-anak kita, tetapi juga menggerakkan ekonomi lokal melalui pelibatan UMKM. Namun, keberhasilan MBG sangat bergantung pada dukungan masyarakat. Kita semua harus aktif berperan demi masa depan generasi penerus bangsa,” ujarnya.











