Ketua Komisi IX DPR RI, Felly Estelita Runtuwene, menegaskan bahwa Komisi IX memiliki tanggung jawab besar dalam mengawal pelaksanaan program MBG agar berjalan sesuai dengan ketentuan. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan masyarakat.
“Program Makan Bergizi Gratis bukan sekadar program pemberian makanan, tetapi bagian dari upaya membangun masa depan generasi bangsa. Dukungan dari masyarakat sangat menentukan keberlanjutan dan keberhasilan program ini,” tutur Felly Estelita.
Sementara itu, Plt. Deputi Bidang Promosi dan Kerjasama Badan Gizi Nasional, Gunalan, menjelaskan bahwa MBG dirancang untuk memberikan dampak jangka panjang, baik dari sisi kesehatan maupun pembangunan sumber daya manusia. Ia juga menekankan bahwa Badan Gizi Nasional terus melakukan evaluasi dan perbaikan agar pelaksanaan program tetap sesuai dengan standar operasional yang telah ditetapkan.











