Bandung, Bedanews.com
Guru besar manajemen pendididkan Prof.Dr.Ahmad Rusdiana, MM menyatakan bahwa Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) 2025 UIN Sunan Gunung Djati Bandung berlangsung sejak Selasa, 26 Agustus hingga Kamis, 28 Agustus 2025 lalu dengan tema “Gunung Djati Muda, Penggerak Literasi, Pelopor Ekoteologi Berbasis Rahmatan Lil ‘Alamin”. Acara ini diikuti oleh 7.310 mahasiswa baru S-1 dari 9 fakultas, yang disambut sebagai bagian dari ekosistem akademik yang menekankan literasi dan kolaborasi.
Nilai Akademik dan Jejaring Akademik
“Nilai akademik yang muncul dari tema PBAK 2025 bukan sekadar penguasaan materi, melainkan keterampilan berpikir kritis, menulis, dan meneliti secara kolaboratif. Kolaborasi lintas fakultas menumbuhkan mind match antara teori dan praktik, sehingga mahasiswa dapat menjadi penggerak inovasi, bukan sekadar pencatat angka.” ujar Prof.Rusdiana kepada Bedanews.com, Rabu, 3 September 2025












