Kapolsek mengajak kepada segenap masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungannya, dengan mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling), terkhusus dilakukannya ronda pada malam hari.
Pihaknya mengajak masyarakat agar tetap menjaga kamtibmas & tidak mudah terprovokasi isu-isu yang berkembang di medsos (hoax) serta tidak main hakim sendiri.
“Di kesempatan yang sama kami juga menyampaikan himbauan kepada warga khususnya yang mempunyai anak remaja untuk tidak menggunakan kendaraan knalpot bising, tidak ikut dalam geng motor atau yang menggangu ketertiban, keamanan dan kenyamanan warga,” harap Yoga.
Tokoh masyarakat dan para orang tua mengingatkan para remaja di lingkungannya, tidak ikut-ikutan tawuran, konvoi & aksi yang menjurus perilaku kriminal.