Ia mengingatkan anggota Paskibraka Kota Cimahi untuk senantiasa menanamkan jiwa nasionalisme dan patriotisme, bukan hanya sebatas prosesi pada Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia saja, namun harus terus dijiwai dan terus diimplementasikan dalam perilaku kehidupan sehari-hari.
“Sebagaimana ikrar yang telah diucapkan, serta prosesi cium bendera merah putih yang telah dilakukan pada momentum Peringatan Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia, implementasikan jiwa nasionalisme, patriotisme, kepeloporan serta kepemimpinan yang telah terbentuk dalam perilaku kehidupan sehari-hari, sehingga mampu memberi energi positif dan menjadi contoh serta tauladan bagi generasi muda lainnya dan juga masyarakat,” tegasnya.