JAKARTA || Bedanews.com – Pimpinan BAZNAS RI Bidang Transformasi Digital Nasional, Prof. Ir. Nadratuzzaman Hosen, MS, M.Ec, Ph.D, menekankan pentingnya membangun pola pikir yang tepat dalam pengelolaan zakat. Pola pikir dinilai berperan besar dalam menentukan strategi, kebijakan, hingga dampak zakat bagi masyarakat.
Hal tersebut mengemuka dalam forum Management Upgrade dengan tema “Tujuh Gaya berpikir” yang diselenggarakan oleh Pusdiklat di Gedung BAZNAS RI, Jakarta dan disiarkan melalui kanal YouTube BAZNAS TV pada Rabu (3/9/2025).
Hadir sebagai narasumber Pimpinan BAZNAS RI Bidang Transformasi Digital Nasional, Prof. Ir. Nadratuzzaman Hosen, MS, M.Ec, Ph.D, serta diikuti oleh para amil dari BAZNAS Provinsi, Kabupaten dan Kota seluruh Indonesia.











