PURWAKARTA, BEDAnews – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Purwakarta diantaranya banyak yang kosong Pertalite di rasakan banyak pengemudi Angkutan Kota (Angkot) sangat merugikan, di antaranya pengemudi yang mengaku Asep (28) kepada media ini, Minggu (14/07/2024).
Dikatakan pengemudi tersebut, keliling dari Pasar Rebo ke Munjul, Sadang, Kebot Kolot pada kosong, selanjutnya ke SPBU sebrang Dinas Kesehatan Purwakarta, baru Pertalite ada, dengan sabar pihaknya menunggu agar penumpang bisa sampai tujuan masing-masing.
“Waduh parah kalau di berbagai SPBU kosong Pertalite, buat kita orang kecil mah sangat merugikan, maklum kalau beli yang lebih mahal bahan bakarnya tekor dong, angkutan kota sekarang itu sepi, terasa beratnya lebih dibanding tahun-tahun sebelumnya,” ucap Asep.