Madiun – bedanews.com – Korem 081/DSJ menggelar do’a bersama dalam rangka memperingati HUT Ke-78 Republik Indonesia, bertempat di Masjid Jenderal Sudirman Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Rabu (16/8/2023).
Kegiatan do’a bersama yang diinisiasi Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf tersebut diikuti oleh seluruh anggota Korem 081/DSJ, mulai dari Perwira, Bintara, Tamtama dan ASN.
Do’a bersama yang dilakukan itu bertujuan untuk memohon yang terbaik bagi bangsa Indonesia di momen peringatan Hari Kemerdekan yang ke-78 saat ini.
“Alhamdulillah, sebentar lagi kita akan menyambut HUT ke-78 Republik Indonesia. Kami ingin bermunajat kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar bangsa ini senantiasa diberikan yang terbaik dan mampu menghadapi segala permasalahan ke depannya,” kata Kapenrem 081/DSJ, Mayor Cpl Eko Sudarto, S.Sos ditemui usai kegiatan di lokasi.