“Jauh harinya kami pengurus dan para tokoh warga masyarakat setempat mengadakan rapat panitia mempersiapkan segala sesuatunya, agar pelaksanaan dalam peringatan dapat berjalan dengan lancar dan Alhamdulillah semuanya dapat memahami akan tufoksi masing-masing dalam bidang kepanitiaannya,” ujar Haji Juanda.
Ditambahkannya, perlu diketahui untuk pelaksanaan pendanaan mutlak kami pengurus menerima partisipasi bantuan sumbangan warga masyarakat khususnya dan para donator yang dengan kerendahan hati memberikan rezeki kepada kami pengurus dalam pelaksanaan Isra Mir’aj dan peringatan Haul Guru Sekumpul. “Saya atas nama seluruh pengurus dan penasihat Masjid Tajuddin, mengucapkan terimakasih atas apa yang diberikan semoga Tuhan Yang Maha Esa membalasnya,” tuturnya. (Tatang Progresif).