BATURAJA, BEDAnews – Tim Koordinator Kecamatan (Korcam) dan Koordinator Desa (Kordes) se-Kecamatan Ulu Ogan resmi dikukuhkan pada Sabtu (28/9/2024) di Objek Wisata Belanting River Tubing, Desa Kelumpang, Kecamatan Ulu Ogan. Acara tersebut dihadiri langsung oleh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah dan H Marjito Bachri, yang menyatakan kesiapan tim untuk bekerja keras memenangkan pasangan Bertaji dalam Pilkada OKU yang akan digelar pada 27 November 2024.
Ketua Korcam Ulu Ogan, Dadang, menyampaikan semangat tim yang semakin membara setelah pengukuhan tersebut. “Kami siap bekerja dan tancap gas untuk memenangkan pasangan Bertaji,” ujarnya. Menurut Dadang, pengukuhan ini memberikan motivasi baru bagi tim. “Dulu mesin sudah hidup, tapi gasnya kecil. Sekarang, setelah dikukuhkan, gasnya semakin besar,” tambahnya, diikuti sorak sorai seluruh tim yang menyuarakan nama Bertaji.
Dalam kesempatan itu, Teddy Meilwansyah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh tim yang telah berkomitmen untuk berjuang bersama. “Kami sangat gembira dengan semangat yang ditunjukkan oleh tim Korcam dan Kordes. Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada kalian,” ujar Teddy.
Teddy juga menegaskan bahwa dirinya dan Marjito Bachri siap mewakafkan diri demi kemajuan Kabupaten OKU. “Kami siap meninggalkan jabatan dan karier yang masih panjang demi kepentingan masyarakat OKU. Kami berdua siap berjuang untuk kemajuan Bumi Sebimbing Sekudang ini,” tambahnya.
Sebagai bagian dari visi dan misinya, Teddy memaparkan beberapa program unggulan yang akan dilaksanakan jika terpilih. Salah satunya adalah pengadaan seragam sekolah, tas, sepatu, dan alat tulis gratis untuk seluruh anak sekolah di OKU. Program ini akan melibatkan UKM lokal dan ibu rumah tangga yang dapat menjahit, sehingga tidak hanya memberikan manfaat bagi anak-anak, tetapi juga meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.
Di bidang kesehatan, Teddy mengungkapkan bahwa program Universal Health Coverage (UHC) yang mereka jalankan saat Teddy menjabat sebagai PJ Bupati OKU, telah berhasil mendaftarkan seluruh masyarakat OKU ke dalam JKN BPJS, sehingga biaya pengobatan kini dapat diakses secara gratis. “Kami akan melanjutkan program ini, bahkan menambah 10 unit mobil ambulans gratis yang akan disiagakan di taman kota untuk memudahkan masyarakat yang membutuhkan,” tambah Teddy.
Selain itu, Teddy dan Marjito berencana memberikan beasiswa untuk pelajar berprestasi, dengan program “Satu Rumah Satu Sarjana.” Mereka juga berencana mengirim pelajar berprestasi ke fakultas kedokteran agar mereka bisa kembali ke kampung halaman dan memberikan layanan medis yang optimal.
Pengukuhan Tim Korcam dan Kordes juga dilakukan di kecamatan lainnya, seperti Pengandonan, Muarajaya, dan Semidang Aji, yang turut menunjukkan dukungannya terhadap pasangan Bertaji. **