“Jumlah tanaman kami kurang lebih150 batang dengan luas lahan 1 hektar. Umur tanaman buah semangka dan buah melon 15 hari,” tandas Kamat, Poktan yang menggunakan pupuk cair Lestari 102.
Lebih lanjut, Kamat menyatakan, perbedaan sangat jelas antara hasil tumbuh tanaman melon dan semangka dengan menggunakan pupuk lestari 102 dan pupuk lainnya. Pupuk cair Lestari 102 tanaman melon dan semangka pertumbuhannya lebih cepat, batangnya lebih panjang, kokoh dan tanaman lebih subur. Daunnya lebih hijau dan kelebaran daun merata.
Sedangkan dengan pupuk lainnya, tandasnya lebih lanjut, tanaman melon dan semangka pertumbuhan tanaman kurang begitu subur, batangnya agak pendek dan pohon tanaman lebih kecil. Kelebaran daun tidak merata.
“Saya percaya pupuk cair Lestari 102 mampu tingkatkan produktifitas petani. Pupuk cair Lestari 102 Berkah,” tuturnya mantap. (Red).











