BEKASI || Bedanews.com – Pj Bupati Bekasi, Dedy Supriyadi mengikuti rapat inflasi virtual, bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di Command Center, Gedung Diskominfosantik, Komplek Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, pada Senin (10/28/2024).
Didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asda II), Iwan Ridwan dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID, turut menganalisa kondisi inflasi di tiap kota dan Kabupaten di tiap provinsi.
“Inflasi di Kabupaten Bekasi aman terkendali, sampai dengan Nataru (Natal dan Tahun Baru) Insya Allah terkendali,” ujarnya.
Untuk mengantisipasi adanya kenaikan harga, sejumlah langkah kongkrit dilakukan seperti bekerjasama dengan daerah produsen agar ketersediaan barang terpenuhi. Beberapa kenaikan menjelang Nataru yaitu pada kebutuhan bahan pokok seperti daging ayam, bawang merah dan cabai.