Bandung, BEDAnews – Penanaman pohon merupakan upaya dalam memelihara dan melindungi lingkungan hidup serta diyakini dapat berkontribusi menjaga kuantitas dan kualitas air khususnya didaerah aliran sungai (DAS).
Hal itu dikemukakan Ketua Dewan Penasehat PDK Kosgoro 1957 Jawa Barat (Jabar), H Phinera Wijaya.saat acara penanaman pohon di kawasan Desa Cibiru Wetan Kabupaten Bandung pada Selasa 1/11/2022.
Penanaman pohon dilakukan secara simbolis, sebanyak ribuan pohon berbagai jenis siap tanam.
“Alhamdulilah hari ini kita dapat melakukan penanaman ribuan pohon berbagai jenis,” tutur Phinera Wijaya.
Menurut Phinera yang juga Ketua Komisi III DPRD Jabar, memohon agar pohon tersebut dipelihara dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat bagi lingkungan dan kehidupan masyarakat.












