JAKARTA || Bedanews.com – Nama Pamitra Wineka kembali menjadi sorotan publik. Mantan CEO startup Pertanian TaniHub dan Presiden Komisaris TaniFund ini kini menjabat sebagai Komisaris Independen di holding BUMN PT. Mineral Industri Indonesia (MIND ID). Meski dua entitas yang pernah dipimpinnya tengah menjadi perhatian aparat penegak hukum, Wineka terlihat masih tenang dan jauh dari jangkauan proses hukum.
Seperti diketahui, PT. Tani Group Indonesia alias TaniHub kini tengah menjadi pasien Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. Bahkan, pada 3 Mei 2024, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah resmi mencabut izin usaha PT. TaniFund Dana Berdaya, setelah para investor TaniFund mengeluhkan tidak lagi menerima pembagian hasil (return) sejak November 2021.