Sementara itu, Noor Salim, warga asli Karangawen yang juga anggora group whatshap “Demak Gayeng” (DG) mengungkapkan bahwa, di daerah tersebut sudah ada pasar pagi, dimana dulu ada pasar Cathuk hanya Pon dan Kliwon, semenjak 6 tahun terakhir full setiap hari mulai pagi sampai siang. Bahkan untuk sore hingga malam di depan pasar banyak jualan kuliner termasuk nasgor tersebut. Jalan tersebut menuju Wonosekar, Teluk hingga Kuripan (RRI).
Namun sangat disayangkan sudah beberapa kali kejadian kriminal, dimana 3 bulan yg lalu di siang hari, ada pekerja cuci motor di bacok dipinggir Desa Margohayu perbatasan Desa Wonosekar.
“Saya mengharapkan Ketua DPRD, Gus Zayyin perlu mengundang Kapolres dan Kapolsek Karangawen, untuk konfirmasi atas KAMTIBMAS terkini. Sebab, sampai sekarang pelaku yang di Margohayu belum ketangkap. Bisa jadi pelaku yang di pasar Cathuk, orang yang sama atau mungkin komplotannya,” tandasnya.