Tambahnya, Kita harapkan dalam satu–dua bulan ke depan badan hukumnya (Koperasi Desa Merah Putih) sudah terbentuk. Badan hukum Koperasi Desa Merah Putih akan terbentuk setelah notaris mencatat musyawarah daerah dan mendaftarkannya kepada Kementerian Hukum.
Dalam pembentukan koperasi itu, langsung pihak pemerintahan Desa Cikahuripan mengadakan pemilihan Ketua. Karena menurut mereka, ini merupakan kesempatan yang baik, karena semua elemen tokoh masyarakatnya hadir.
“Hasil dari pemilihan melalui voting dari semua lembaga Desa Cikahuripan, terpilih menjadi Ketua Koperasi Merah Putih yaitu Yusep Imanuloh,” tegasnya. (Asep/Agus Teguh).