Adapun pembatasan tersebut, yakni meliburkan kegiatan belajar mengajar di sekolah, bekerja di rumah, membatasi kegiatan keagamaan dan/atau pembatasan kegiatan di fasilitas umum, termasuk kunjungan ke museum.
Atas kondisi tersebut, Pusjarah Polri yang salah satu tugasnya mengelola museum Polri berupaya mencari terobosan-terobosan agar museum Polri tetap bisa dinikmati masyarakat umum.
Bertepatan dengan Hari Bhayangkar ke-74 pada 1 Juli 2020 lalu, inovasi baru agar masyarakat bisa menikmati koleksi di Museum Polri pun muncul.
Salah satunya adalah situs www.museumpolri.org. Website ini menjadi solusi agar masyarakat tetap bisa menikmti koleksi museum Polri tanpa harus datang ke museum.
Selain aksesnya cepat, pengunjung pun bisa langsung mengelilingi museum secara virtual, sebab di menu utama website itu terdapat Virtual Tour Museum Polri untuk memudahkan pengakses.