Anggota Komisi IV DPR RI ini berharap agar penunjukkan Ketua dan Wakil Ketua TPN yang berbasis pengusaha serta TNI ini dapat mengawal visi-misi-program dari bakal calon presiden Ganjar Pranowo.
Ono menegaskan, visi, misi dan program dari bakal calon presiden atau bacapres Ganjar Pranowo sendiri bertumpu kepada pembangunan Indonesia yang berdaulat, berdikari hingga berkepribadian atau disingkat TRISAKTI.
“Visi misi Pak Ganjar sudah sangat jelas bertumpu pada pembangunan Indonesia yang Berdaulat, Berdikari dan Berkepribadian atau TRISAKTI,” tandas Ono.
Dihimpun dari berbagai sumber, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Arsjad Rasjid dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa didapuk menjadi Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) bakal calon presiden Ganjar Pranowo.