“Saya selalu mendengar bisikan-bisikan itu karena makin banyak tantangannya, terutama terkait dengan kemajuan dunia digital dan ini tidak hanya kita rasakan sendiri di Indonesia, tapi semua negara merasakan hal yang sama. Dunia pers-nya makin banyak tantangan karena memang dunia digital ini tidak bisa kita hentikan, tidak bisa juga kita suruh stop,” ungkap Presiden.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden menyampaikan apresiasi kepada seluruh insan pers di Indonesia yang selalu kritis dan cermat dalam memberikan masukan serta kritik kepada pemerintah. Presiden menilai masukan dan kritik tersebut sebagai penambah kekuatan bagi pemerintah.
Setelah pembukaan di Istana Negara, Kongres dilanjutkan di Bandung. Diselimuti suasana hangat dan persaudaraan, Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia PWI berlangsung dengan sukses di El Royale Hotel Kota Bandung, Jawa Barat, 25-26 September 2023. Pada kongres tersebut, terpilih Hendry Ch Bangun sebagai Ketua PWI periode 2023-2028. sekaligus, Sasongko Tedjo juga terpilih sebagai Ketua Dewan Kehormatan PWI Pusat.