“Sesuai dengan komiten kita di _Paris Agreement_, PLN akan terus menambah porsi untuk EBT. Transisi ini pada akhirnya akan menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi bagi kita sekarang dan anak cucu di masa depan,” sebut Doddy.
Direktur KFC Indonesia, Justinus D. Juwono menyatakan, kerja sama ini adalah bentuk komitmen KFC Indonesia untuk mendukung pemerintah dalam meningkatkan ketahanan energi nasional dan menjaga kelestarian lingkungan. Sampai Agustus 2022 ini pihaknya menyebut telah membangun SPKLU di 10 gerai KFC.
“Keberadaan SPKLU di gerai KFC Indonesia juga merupakan upaya memenuhi kebutuhan masyarakat dalam pengisian listrik untuk kendaraan listrik. Belakangan kehadiran kendaraan listrik semakin meluas dan diyakini akan menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat Indonesia,” jelas Justinus.