Meski begitu, Pangdam juga mengingatkan, keberhasilan itu merupakan awal dari rangkaian panjang untuk menapaki masa depan yang lebih baik lagi.
Karena menurutnya, prestasi yang telah dicapai selama masa kuliah tidak menjamin akan memiliki prestasi dan keberhasilan yang sama dalam meniti karier. Melainkan ditentukan oleh tekad dan integritas yang kuat, serta kemampuan untuk beradaptasi terhadap dinamika lingkungan yang sangat dinamis dan bervariasi.
Di tengah era revolusi industri yang serba digital, Pangdam selaku Ketua Pembina Yapertimma yang menaungi Unmer Madiun menekankan, agar kampus kebanggaan masyarakat Madiun itu mampu cepat beradaptasi supaya dapat menghasilkan lulusan-lulusan terbaik di masa mendatang.
“Hadirnya era revolusi industri 4.0 dengan titik beratnya digitalisasi informasi melahirkan media sosial dan society 5.0 yang menuntut perguruan tinggi untuk mampu mencetak generasi yang tidak hanya memiliki daya saing tinggi, namun juga harus dapat menghasilkan lulusan yang memiliki skill, seperti critical thinking, creativity, negotiation, emosional intelligence dan entrepreneur, sehingga mampu menjadi solusi terhadap berbagai permasalahan sosial yang ada di lingkungannya,” terang Mayjen TNI Farid Makruf di akhir sambutannya. (Red).