“Tapi saya bilang, kesempatan itu adalah semua hak pemain sepakbola yang ada di Indonesia. Privilege itu saya yakinkan tidak ada. Karena saya gak mau, saya hanya pilih orang-orang terbaik,” imbuhnya.
“Kalau di sini nanti ada yang terbaik ya bisa kita bawa. Tapi kalau gak ada pun ya saya gak akan paksakan,” tegasnya.
Markus Haris Maulana selaku Direktur Academy Pro menambahkan, coaching clinic hari ini adalah sebagian materi dan program dari Coach Nova Arianto yang akan diterapkan mulai di pelatihan perdana 10 Agustus nanti.
Lewat Academy Pro, kata Markus, kita ingin anak-anak hanya berfokus pada latihan dan pembinaan. Sementara untuk membuka peluang bermain di liga Profesional, sebagai pelatih dirinya bersama manajemen yang akan bekerja untuk itu.


![{"remix_data":[],"remix_entry_point":"challenges","source_tags":["local"],"origin":"unknown","total_draw_time":0,"total_draw_actions":0,"layers_used":0,"brushes_used":0,"photos_added":0,"total_editor_actions":{},"tools_used":{"addons":1,"transform":1},"is_sticker":false,"edited_since_last_sticker_save":true,"containsFTESticker":false}](https://bedanews.com/wp-content/uploads/2025/11/Picsart_25-11-26_01-04-45-413.jpg)









