KAB. BANDUNG || bedanews.com — Mengusung jargon “Mari Bung Rebut Kembali”, Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Bandung, H. Yoga Santosa, merasa optimis bisa “Menguningkan” kembali Kabupaten Bandung dan meraih kemenangan yang signifikan.
Yoga menegaskan, Golkar tidak akan lagi mengusung partai politik lain, alasannya hanya akan membesarkan parpol lain yang mengakibatkan Golkar mengalami kemunduran. Jadi Golkar menyatakan satu tekad dengan mengusung sepenuhnya H. Airlangga Hartanto sebagai Presiden di tahun 2024 nanti.
Upaya untuk menguningkan kembali Kabupaten Bandung, ia menambahkan, dengan mengangkat seni dan budaya di Kabupaten Bandung, diantaranya Kuda Silat, yang diakuinya hanya satu saja di Kabupaten Bandung, dan diharapkannya bisa merambah ke tingkat nasional dan internasional.
“Sementara untuk Gerak Jalan yang diselenggarakan hari Minggu, 16 Oktober 2022 kemarin, kita meraih Rekor Muri karena pesertanya mencapai 2,7 juta lebih di semua daerah. Sungguh itu hal yang sangat luar biasa sekali,” katanya di DPD Golkar, Senin 17 Oktober 2022.
Selain meningkatkan potensi seni dan budaya daerah, ia mempunyai keinginan bisa lebih memperkuat jalinan komunikasi yang harmonis dengan masyarakar. Perjuangan Golkar sebagian sudah terealisasi. Sisanya akan diusahakan bisa terangkul secepatnya.
“Masyarakat sudah kembali pada pilihannya untuk bersama Golkar maju bersama, membangun daerah, termasuk perekonomian masyarakat agar bisa sejahtera,” ujarnya.
Yoga meyakini dengan jargon “Mari Bung Rebut Kembali” bisa memotivasi semua kader dan masyarakat pemilih untuk memilih yang baik dan bisa memberikan kontribusi nyata. Karena Golkar merupakan satu-satunya wadah yang memprioritaskan keinginan masyarakat beserta harapannya.***