“Harapan saya bisa bersinergi dengan DPD, DPP untuk membesarkan KAI, karena KAI ini bukan perorangan, jadi bersama sama membesarkan organisasi,” harapnya.
Pelantikan tersebut di hadiri Walikota Bandar Lampung,
Wali Kota Hj. Eva Dwiana. Dalam sambutannya, menyampaikan selamat atas dilantiknya ketua dan pengurus Advokat Indonesia (Advokai) Bandar Lampung.
“Atas nama Pemerintah Kota dan pribadi beserta jajaran mengucapkan selamat atas dilantiknya ketua dan pengurus DPC Advokai Kota Bandar Lampung,” ujarnya.
Kemudian Wali Kota berharap, semoga semua Advokat yang ada di Bandar Lampung bisa berkolaborasi dengan Pemerintah Kota.
“Apalagi Pemkot membuka peluang untuk bekerja sama dengan siapapun, terutama Advokat yang ada di Kota Bandar Lampung,” tutur Bunda, sapaan akrabnya.