Bandung, BEDAnews – Selama Long Weekend Idul Adha periode 14-18 Juni 2024, tiket kereta Whoosh telah terjual sebanyak 75 ribu. Angka ini masih akan terus bertambah seiiring dengan masih dijualnya tiket Whoosh di berbagai channel penjualan.
Selain masyarakat yang akan berlibur bersama keluarga, di masa Long Weekend Libur Idul Adha kali ini, KCIC juga dipadati penumpang rombongan. Sebanyak 60 rombongan tercatat menggunakan Whoosh.
Rata-rata setiap harinya terdapat 12 rombongan yang memilih Whoosh sebagai transportasinya untuk menghabiskan libur akhir pekannya kali ini.
Adapun total tiket yang telah terjual untuk penumpang rombongan mencapai lebih dari 1500 tiket. Rombongan tersebut berasal dari perusahaan, pemerintahan, sekolah, tour and travel, dan masyarakat umum.