SEMARANG || Bedanews.com – Kodam IV/Diponegoro menerima 39 unit Kendaraan Khusus (Ransus) Jeep 4×4 Maung MV3 dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemhan RI). Kendaraan-kendaraan tersebut diserahkan langsung oleh Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P, M.Si, kepada satuan-satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro di Lapangan Denmadam, Selasa (4/3/2025).
Penyerahan kendaraan khusus ini merupakan bagian dari upaya modernisasi alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI AD, khususnya di wilayah Kodam IV/Diponegoro.
Kendaraan Jeep 4×4 Maung MV3 dipilih karena memiliki kemampuan off-road yang mumpuni, sehingga sangat sesuai untuk mendukung mobilitas pasukan di berbagai medan yang ada di wilayah tanggung jawab Kodam IV/Diponegoro.