JAKARTA || Bedanews.com – Ketua Umum Pengurus Besar Muaythai Indonesia (PBMI), AA LaNyalla Mahmud Mattalitti bersama jajaran menemui Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Erick Thohir dalam rangka melaporkan agenda kerja dan program organisasi cabang olahraga Muaythai di tahun 2026.
Pertemuan Senin sore kemarin itu dihadiri pula Ketua Harian PBMI, RM. Evi Siliadi dan Sekjend PBMI, Azwan Karim serta sejumlah pengurus PBMI lainnya. Sementara dari jajaran Kemenpora, turut menemui Sekretaris Menteri, Gunawan Suswantoro dan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Surono.
“Kami laporkan kepada Pak Menteri beberapa program dan rencana kegiatan organisasi PBMI di tahun 2026. Terutama program-program yang sejalan dengan road to SEA Games Malaysia 2027. Karena persiapan untuk event tersebut sudah harus dimulai dari sekarang, dengan beberapa program yang sejalan,” ungkap LaNyalla, Senin (12/1/2026).











