Cimahi, Bedanews.com
Program unggulan Kanwil Kemenag Jawa Barat yaitu Geber Mesjid (Gerakan Bersama Beberesih Masjid) yang diluncurkan awal tahun 2026 langsung direspon cepat oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cimahi Selatan,Kota Cimahi, Agus Budiman yang bersinergi memimpin langsung pelaksanaan program Geber Masjid di Mesjid Baiturrohman Cimahi selatan Cimahi selatan Jumat,09 Januari 2026.
“ Alhamdulilah semua perangkat di KUA Cimahi Selatan antusias merespon positif untuk melaksanakan Gerakan Bersama Beberesih Masjid yang merupakan program Kanwil Kemenag Jawa barat” ujarnya, usai melaksanakan kegiatan Geber Mesjid.
Menurut Agus,kegiatan ini semua perangkat KUA terlibat langsung mulai dari penyuluh,penghulu,dan staf lainnya untuk mensukseskan program sebagai wujud dukungan dalam peningkatan layanan keagamaan sehingga berdampak kepada umat.










