Selain di sektor pertanian, bjb juga membangun pola kemitraan dengan Geraiku, yang merupakan start up yang memfasilitasi para pelaku usaha toko tradisional yang menyediakan platform teknologi digital untuk mempertemukan toko, distributor dan produser agar mereka bisa bersaing di tengah kompetisi pasar modern.
Kerja sama ini menjadikan bank bjb sebagai perbankan yang dipercaya menyediakan dana guna disalurkan kepada para pemilik usaha toko tradisional dari mitra Geraiku untuk kebutuhan modal usaha.
“Mitra Geraiku tersebar di daerah Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan beberapa provinsi lainnya dengan mayoritas di daerah DKI Jakarta dan sekitarnya,” kata Direktur Utama Bank bjb Yuddy Renaldi.
Tidak hanya itu, dalam memperkuat ketahanan pangan daerah, melalui pola kemitraan, bank bjb juga bekerja sama dengan PG Rajawali dalam memberikan pembiayaan untuk petani tebu dengan memanfaatkan fasilitas bjb KUR (Kredit Usaha Rakyat). Daerah garapan dari para petani yang bekerja sama dengan PG Rajawali II meliputi Majalengka, Cirebon Subang, Tegal, Sumber, dan Patrol.