Kepada yang belum berhasil jangan berkecil hati, tetap semangat, tetap berlatih tetap belajar dengan selalu mengikuti setiap kesempatan seperti ini, setiap orang berbeda, ada masanya ada orangnya, ada orangnya ada masanya sampai waktunya untuk mendapat sesuai yang diinginkan, di berbagai kesempatan, sampai pada waktunya akan tampil sebagai pemenang yang sejati, ini perlu proses untuk meraih kemenangan dari proses bukan instan.
Kita pelajari bersama untuk persiapan kita kedepan lebih baik lagi, Hal itu biasa dan dapat ditingkatkan lagi ketingkat lebih baik, lancarnya rangkaian acara dari mulai pagi hingga malam berlangsung tertib, sampai pleno dan di umumkannya para pemenang yang diharapkan ke depan dapat termotivasi untuk lebih berkembang sesuai harapan, semoga bisa menjadi amal ibadah dan Iman kita yang lebih kokoh dalam menjalankan kehidupan guna keselamatan semua di dunia dan akhirat,” harap Penjabat Bupati tersebut.