Letkol Arh. Hanny Galih Satrio menyampaikan bahwa, Kodim 0807/Tulungagung mendukung penuh program nasional pemerintah pusat dalam rangka memperkuat perekonomian masyarakat melalui pendirian Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.
“KDKMP merupakan program strategis pemerintah pusat yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa. Kami dari Kodim 0807/Tulungagung siap mendukung dan mengawal agar pembangunan dan pelaksanaannya berjalan sesuai tujuan,” tegas Dandim.
Lebih lanjut, Dandim berharap, setelah pembangunan KDKMP selesai dan mulai beroperasi, keberadaan koperasi tersebut, dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat Desa sebagai sarana penguatan ekonomi kerakyatan.
“Kami berharap KDKMP ini nantinya mampu menjadi penggerak perekonomian Desa, membuka peluang usaha, serta memberikan manfaat nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.











