Terkait dengan nyawa, Rasulullah saw dalam riwayat An-Nasa’i dan Tirmidzi, bersabda ”Hancurnya dunia lebih ringan bagi Allah dibandingkan terbunuhnya seorang Mukmin tanpa hak”.
Dengan kematian yang tinggi, kasus ini menjadi kejadian luar biasa. Oleh karena itu, negara harus segera bertindak untuk segera menemukan penyebabnya, apakah benar dari obat obatan paracetamol sirup tersebut, atau ada penyebab lainnya.
Jika sudah diketahui penyebabnya, maka membutuhkan langkah lanjutan, termasuk dalam kepastian keamanan produk.
Dan penanganan terhadap penderita penyakit ini harus semaksimal mungkin. Biaya pelayanan kesehatan harus ditanggung oleh negara, sebagaimana yang diperintahkan dalam Islam, karena di dalam islam, mewujudkan kesehatan rakyat adalah tanggung jawab negara.












