“Asops menyampaikan bahwa program Operasi tahun depan akan tetap menggunakan Proglatsi Sistem Blok, yang mengurangi jumlah pertemuan harian tetapi memperpanjang durasi setiap sesi.
Selain itu, rotasi Pasukan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) akan dilaksanakan setiap enam bulan di masing-masing Batalyon Infanteri jajaran Kodam Iskandar Muda,” ujarnya.
Lebih lanjut Asops menyampaikan bahwa dalam rangka HUT ke-68 Kodam Iskandar Muda TA 2024, satuan jajaran diharapkan berpartisipasi dan menyukseskan lomba olahraga militer (Oramil) dan olahraga umum (Oraum).
“Kodam Iskandar Muda juga akan menggelar berbagai kegiatan bakti sosial, dan pada 16 hingga 19 Desember akan dilaksanakan Ton Beranting,” ujarnya.
Kegiatan vicon ini diikuti oleh Kasi Ops Korem 012/TU beserta seluruh personel Staf Ops Korem 012/TU.