Tangerang, bedanews.com – Kejurnas Tingkat Nasional ini perlu terus digalakkan dan dibangun, terutama untuk membangun individu-individu. Hal tersebut dapat terlihat dari beberapa atlet yang sudah terbentuk karakternya, ini membantu memotivasi teman-teman yang lain di luar, dan juga membantu dari tingkat Nasional untuk merekrut adik-adik ini menjadi calon-calon pengibar Bendera Merah Putih di kancah Internasional.
Demikian disampaikan oleh Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono, saat membuka kegiatan Banten Open Swimming 2023, yang berlangsung di kolam renang Yonif 203, Tirta Arya Kamuning, Jalan Gatot Subroto, Tangerang, Banten. Jumat (17/11/2023).
Dalam sambutannya, Kapuspen TNI juga menggugah seluruh peserta untuk lebih meningkatkan jiwa nasionalisme, cinta tanah air dan jiwa militansi yang tinggi, salah satunya dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. “Bagaimana bentuk militansi dan semangat nasionalisme diawali tadi dengan lagu Indonesia Raya, ke depannya semangat ini makin kuat dan makin kuat sehingga Negara Kesatuan Republik Indonesia tetap utuh,” harapnya.