Kang erwin juga mengatakan, meski nilainya tidak seberapa yang penting ikhlas dan mudah-mudahan menjadi berkah.
“Ini tidak seberapa nilainya akan tetapi silaturahminya yang lebih utama, dan meminta maaf apabila ada kata-kata atau sesuatu yang tidak berkenan dan mengucapkan banyak terima kasih, mudah-mudahan silaturahmi ini dirakhmati dan diberkahi oleh allah swt serta memohon doanya agar dilancarkan usahanya agar bisa terus mengabdi kepada masyarakat”, tambah kang erwin.
Diakhir acara kang Erwin meminta restu kepada allah swt juga kepada para timses, saksi, dan para relawan akan usahanya, jabatannya, perusahaannya, segala pekerjaannya, politiknya dilancarkan dan disukseskan allah swt. (Alip)











