Seiring dengan semakin banyaknya masyarakat yang menggunakan LRT Jabodebek, hal ini menjadi bukti bertumbuhnya kepercayaan publik terhadap layanan transportasi ini. Kepercayaan ini tidak hanya didukung oleh peningkatan layanan operasional, tetapi juga dengan adanya program kesejahteraan yang diberikan kepada pekerja.
“Melalui Klinik Mediska, KAI ingin memastikan bahwa para pekerja mendapatkan akses kesehatan yang layak, yang pada akhirnya juga berdampak pada peningkatan kualitas pelayanan LRT Jabodebek bagi masyarakat luas,” tambah Didiek.
LRT Jabodebek berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik tidak hanya dalam sektor transportasi, tetapi juga dalam bidang kesejahteraan masyarakat. Dengan hadirnya Klinik Mediska, LRT Jabodebek berharap dapat mendukung kesehatan karyawan, keluarga, dan masyarakat sekitar, sekaligus berperan aktif dalam meningkatkan kualitas hidup melalui fasilitas kesehatan yang mudah diakses dan terjangkau.