Sementara itu, Sesjen Wantannas RI, Laksmana Madya TNI Harjo Susmoro mengungkapkan, kegiatan vaksinasi ini adalah bagian dari tugas Wantannas dalam menanggulangi Covid-19. “Pandemi ini akan mengancam ketahanan nasional jika tidak diatasi secara cepat, cermat, dan tepat,” paparnya.
Acara gebyar vaksinasi ini diisi pula pembagian sembako kepada masyarakat dan penyerahan secara simbolis bantuan logistik tenaga kesehatan.
Selain menghadiri gebyar vaksinasi di area Masjid Al Jabbar Gedebage, Kadisdik pun meninjau kegiatan vaksinasi di SMAN 5 Bandung dan SMPN 4 Jatinangor. @Hms/herz/BD